Search posts by:

Search posts by:

Newsletter successfully sent
Failed to send newletter

WeeklySSESSMENTS: Harga PE Indonesia Awal Pekan 11 Mei

Author: SSESSMENTS

Pasar PE Indonesia Menjadi Lebih Sepi di Pekan-Pekan Mendatang Karena Liburan Hari Raya Idul Fitri

  • Penawaran untuk PE lokal di semua grade bergerak ke arah yang berbeda
  • Beberapa konverter sudah mulai melakukan pengadaan karena beberapa alasan
  • Pasar domestik akan lebih sepi karena liburan Idul Fitri

Sejumlah sumber pasar berpendapat kepada SSESSMENTS.COM bahwa pasar PE Indonesia diprediksi akan lebih sepi di pekan-pekan mendatang karena liburan Idul Fitri. Pekan ini, daftar harga kedua dari produsen utama polyolefin Indonesia untuk kargo PE di semua grade masih tetap stabil dibandingkan dengan daftar harga pertama yang diumumkan pada hari Senin, tanggal 11 Mei. Demikian juga, produsen PE lain di negara itu memutuskan untuk mempertahankan penawaran agar tetap stabil untuk grade HDPE tetapi menurunkan penawaran untuk LLDPE Film C4 sebesar Rp500.000/ton ($33​/ton) dari dua pekan yang lalu. Melalui rumah dagang lokal terbesar, penawaran untuk HDPE Film dan HDPE Blow Molding lokal dan localized asal Asia Tenggara masing-masing meningkat sebesar Rp900.000/ton ($60/ton) dan sebesar Rp200.000/ton ($13/ton). Untuk LDPE Film, penawaran dari trader untuk kargo lokal dan localized asal Asia Tenggara tercatat stabil. Sedangkan untuk LLDPE Film C4, penawaran untuk kargo lokal dan localized asal Asia Tenggara dari seorang trader naik sebesar Rp1.100.000/ton ($74/ton). Semua perubahan harga dalam perbandingan pekanan. 

Di pasar impor, penawaran untuk HDPE Film dari produsen PE Thailand muncul dengan kenaikan sebesar $20/ton. Demikian pula, produsen tersebut juga menaikkan penawaran untuk LDPE Film dan LLDPE Film C4 masing-masing sebesar $10/ton dan antara $5-15/ton. Selain itu, penawaran mLLDPE C6 dari produsen Thailand juga naik antara $10-20/ton. Semua dalam perbandingan dengan level pekan lalu. Produsen itu selanjutnya menjelaskan bahwa tren naik ini didorong oleh harga minyak mentah dan ethylene yang lebih tinggi ditambah dengan sentimen yang lebih baik di pasar Indonesia. Hingga saat ini, produsen itu berhasil menjual HDPE Film dan LLDPE Film C4 pada tingkat penawaran awal dan pengiriman akan dilakukan pada pertengahan bulan Juni. Untuk kargo asal Timur Tengah, penawaran untuk HDPE Film dan LDPE Film masih tetap stabil, sementara untuk penawaran LLDPE Film C4 naik antara $10-20/ton, dan pemasok akan memprioritaskan pelanggan reguler mereka karena alokasi PE mereka terbatas. Seperti yang dicatat oleh SSESSMENTS.COM, kesepakatan harga untuk kargo HDPE Film dan LLDPE Film C4 asal Timur Tengah dicapai pada harga $5/ton lebih rendah dari tingkat penawaran awal. Sementara itu, sebuah rumah dagang global memberikan gambaran terkait penawaran mendatang untuk LLDPE Film C4 asal AS yang akan tersedia pada harga $750/ton, atau sekitar $40/ton lebih tinggi dari penawaran pekan lalu, karena biaya produksi yang lebih tinggi.

Secara umum, permintaan untuk resin PE masih tetap lemah pekan ini karena liburan Idul Fitri semakin dekat. Namun, beberapa pembeli sudah mulai melakukan pengadaan untuk produksi pasca liburan Idul Fitri dan untuk mengantisipasi harga yang lebih tinggi dalam waktu dekat. Dari sisi konverter, permintaan untuk produk akhir sebagian besar lamban kecuali untuk plastik segel dan tas anyaman, yang masih berjalan baik saat ini. Di sektor produksi, produsen utama polyolefin Indonesia dilaporkan masih menghadapi masalah produksi pekan ini. SSESSMENTS.COM diberitahu bahwa pabrik PE dan unit cracker milik produsen tersebut masih tetap belum beroperasi karena penutupan yang tidak direncanakan. 

Untuk prospek, sebagian besar pelaku pasar Indonesia yang dihubungi oleh SSESSMENTS.COM percaya bahwa pasar PE akan lebih sepi dalam beberapa pekan mendatang karena sebagian besar dari mereka akan tutup untuk liburan Idul Fitri mulai dari tanggal 21 Mei. Dalam hal harga, penawaran PE secara keseluruhan diperkirakan akan tetap berada di level saat ini atau mungkin sedikit lebih kuat karena lebih banyak konverter akan mulai melakukan pengadaan pekan ini, pendapat para trader.

Klik di bawah ini untuk melihat berita dan konten terkait pasar PE Indonesia:

WeeklySSESSMENTS: Harga PE Indonesia Awal Pekan 4 Mei

NewsSSESSMENTS: Produsen PE Indonesia Mengumumkan Daftar Harga Pekan Ke-20, Tanggal 11 Mei

NewsSSESSMENTS: Produsen Utama Polyolefin Indonesia Mengumumkan Daftar Harga Kedua Pada Pekan Ke-20, Tanggal 12 Mei

NewsSSESSMENTS: Produsen PET Thailand Merevisi Harga ke Indonesia, Menanggapi Dinamika Pasar

NewsSSESSMENTS: Tren Harga PP, PE di Indonesia Berada di Arah yang Berlawanan dengan Permintaan

NewsSSESSMENTS: Produsen PE Timur Tengah Mengumumkan Penawaran Untuk Pengiriman Bulan Juni ke Pasar Asia Tenggara, Menyoroti Faktor-Faktor di Balik Penyesuaian Harga

Penawaran PE Lokal/localized, basis FD Indonesia, belum termasuk PPN 10% dalam semua ketentuan

AsalProdukTipe TransaksiPenawaran (IDR/ton)Ekuivalensi Dalam USD/tonKetentuan Pembayaran
IndonesiaHDPE Blow MouldingOffer Given12.700.00085414 Days Credit Term
IndonesiaHDPE Blow MouldingPrice List12.010.000-12.700.000808-854Cash In Advance
Asia TenggaraHDPE Blow MouldingOffer Given12.700.00085414 Days Credit Term
ThailandHDPE Blow MouldingOffer Given12.000,000807Cash In Advance
IndonesiaHDPE FilmOffer Given12.900,00086714 Days Credit Term
IndonesiaHDPE FilmOffer Given12.800,00086130 Days Credit Term
IndonesiaHDPE FilmOffer Received12.180.000-12.950.000819-87130 Days Credit Term
IndonesiaHDPE FilmOffer Received11.800.000-11.900.000793-800Cash In Advance
IndonesiaHDPE FilmPrice List11.620.000-12.700.000781-854Cash In Advance
IndonesiaHDPE FilmPurchased12.630.00084930 Days Credit Term
SingapuraHDPE FilmPurchased12.630.00084930 Days Credit Term
Asia TenggaraHDPE FilmOffer Given12.900.00086714 Days Credit Term
Asia TenggaraHDPE FilmOffer Received13.150.000-13.400.000884-90130 Days Credit Term
ThailandHDPE FilmOffer Given12.500.000840Cash In Advance
ThailandHDPE YarnOffer Given12.000.000807Cash In Advance
MalaysiaLDPE FilmOffer Given14.300.00096214 Days Credit Term
Asia TenggaraLDPE FilmOffer Given14.500.000-15.000.000975-1.00930 Days Credit Term
ThailandLDPE FilmOffer Given14.900.000-15.500.0001.002-1.042Cash In Advance
IndonesiaLLDPE Film C4Offer Given12.600.00084714 Days Credit Term
IndonesiaLLDPE Film C4Offer Given12.300.000-12.800.000827-86130 Days Credit Term
IndonesiaLLDPE Film C4Offer Given12.500.000-12.600.000840-847Cash In Advance
IndonesiaLLDPE Film C4Offer Received12.180.000-12.700.000819-85430 Days Credit Term
IndonesiaLLDPE Film C4Price List11.570.000-12.900.000778-867Cash In Advance
IndonesiaLLDPE Film C4Purchased12.630.00084930 Days Credit Term
IndonesiaLLDPE Film C4Purchased12.360.000831Cash In Advance
Asia TenggaraLLDPE Film C4Offer Given12.600.00084714 Days Credit Term
Asia TenggaraLLDPE Film C4Offer Received12.700.000-13.100.000854-88130 Days Credit Term
ThailandLLDPE Film C4Offer Given12.000.000-12.300.000807-827Cash In Advance
IndonesiamLLDPE C6Price List14.780.000994Cash In Advance

Penawaran PE impor dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Indonesia

AsalProdukTipe TransaksiPenawaran (USD/ton)
Asia TenggaraHDPE Blow MouldingPrice List760
Asia TenggaraHDPE Blow MouldingOffer Given750
Timur TengahHDPE FilmPurchased705-720
Timur TengahHDPE FilmOffer Given750*-760
Asia TenggaraHDPE FilmPrice List760
Asia TenggaraHDPE FilmOffer Given750-800
Asia TenggaraHDPE FilmSold750
Asia TenggaraHDPE YarnOffer Given750
Timur TengahLDPE FilmOffer Given840-850*
Asia TenggaraLDPE FilmPrice List920
Asia TenggaraLDPE FilmOffer Given880-940
Timur TengahLLDPE Film C4Purchased700
Timur TengahLLDPE Film C4Offer Given750*
Timur TengahLLDPE Film C4Sold745*
Asia TenggaraLLDPE Film C4Offer Given740-750
Asia TenggaraLLDPE Film C4Sold740-750
Amerika UtaraLLDPE Film C4Offer Received750**
Amerika UtaraLLDPE Film C4Sell Idea750
Asia TenggaramLLDPE C6Offer Received890-900
Asia TenggaramLLDPE C6Offer Given900-910
Description: *Penawaran untuk pengiriman bulan Juni **Pengiriman dari pelabuhan Klang, Malaysia

Tags: Asia Pacific,Indonesia,Indonesian,PE,SEA,Weekly

Published on May 14, 2020 3:25 PM (GMT+8)
Last Updated on May 19, 2020 3:19 PM (GMT+8)