Search posts by:

Search posts by:

Newsletter successfully sent
Failed to send newletter

WeeklySSESSMENTS: Harga PP Vietnam Awal Pekan 15 Juni

Author: SSESSMENTS

Pasar PP Vietnam Menunjukkan Tanda Kenaikan Harga Lebih Lanjut

  • Penawaran lokal melayang di dekat level ambang batas
  • Produsen utama polyolefin Malaysia menyesuaikan lebih lanjut penawaran untuk pengiriman bulan Juli 
  • Alokasi dari produsen PP Thailand masih terbatas

Database harga SESSMENTS.COM menunjukkan bahwa pasar PP Vietnam menunjukkan tanda-tanda kenaikan harga lebih lanjut. Harga PP dalam negeri Vietnam terus meningkat tanpa henti selama dua bulan terakhir yang sejalan dengan tren kenaikan di pasar energi. Sejak awal bulan Juni, sebagian besar penawaran PP Homo Raffia lokal telah memantul kembali ke level VND25.000.000/ton, melayang mendekati level ambang batas. Pekan ini, seorang trader menyatakan ide penjualan pihaknya untuk kargo PP Homo Raffia lokal pada harga VND26.500.000/ton ($1.135/ton) dalam tunai, basis FD Haiphong dan termasuk PPN 10%. Beberapa trader berusaha untuk meningkatkan penawaran lokal mereka hingga VND400,000/ton ($17/ton) dari level pekan lalu. Sebaliknya, trader lain mempertahankan tingkat penawaran agar stabil untuk kargo PP Homo Raffia lokal dan localized asal Korea Selatan dari pekan sebelumnya karena perusahaan menaikkan harga yang lebih tinggi dibandingkan dengan trader lokal lainnya pekan lalu. Beberapa pembeli juga menerima penawaran PP Homo Raffia dari seorang produsen lokal pada harga VND26.000.000/ton ($1.114/ton) dengan ketentuan pembayaran dan pengiriman yang sama, atau sebesar VND1.500.000/ton ($64/ton) lebih tinggi dari tingkat penawaran yang tersedia dua pekan lalu.

Di pasar impor, produsen utama polyolefin Malaysia telah menyesuaikan lebih lanjut penawaran untuk pengiriman bulan Juli yang didorong oleh tren naik di pasar. Dibandingkan dengan tingkat penawaran yang tersedia pada tanggal 8 Juni, produsen tersebut menaikkan harga sebesar $20/ton untuk kargo PP Homo Raffia, tersedia pada harga $940/ton. Sementara itu, penawaran untuk PP Homo Raffia dari produsen petrokimia India untuk pengiriman bulan Agustus masih tetap stabil dari pekan lalu, berada pada harga $920/ton. Untuk kargo asal Timur Tengah, seorang pemasok memilih untuk meningkatkan penawaran mereka untuk kargo PP Homo Raffia dan PP Homo Injection asal Saudi antara $20-30/ton dari pekan sebelumnya, masing-masing tersedia pada rentang harga $920-930/ton. Sebagai tanggapan, sebagian besar konverter mengungkapkan ide pembelian mereka pada $30/ton lebih rendah dari tingkat penawaran awal, karena penawaran dianggap terlalu tinggi. Pekan ini, sebagian besar trader menemukan kesulitan dalam menjual bahan karena para pelanggan masih mengharapkan harga PP di bawah level $900/ton, terutama untuk kargo asal India. Semua penawaran impor dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Vietnam.

 

Pada hari Senin, tanggal 8 Juni, Majelis Nasional Vietnam mengesahkan Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam (EVFTA) Uni Eropa dalam langkah untuk meningkatkan sektor manufaktur dan ekspor negara tersebut ketika pulih dari Coronavirus. Setelah persetujuan tersebut, kesepakatan ini diperkirakan mulai berlaku pada awal bulan Agustus 2020. Penyebaran secara global Coronavirus yang sangat menular ini terus menyebabkan penurunan yang besar dalam permintaan untuk produk-akhir di negara tujuan ekspor karena sebagian besar negara masing-masing masih berjuang melawan pandemi dengan tingkat intensitas yang berbeda dan masih menghadapi risiko wabah lebih lanjut. Di pasar domestik, beberapa konverter telah mulai mengamankan sejumlah volume yang cukup untuk mengantisipasi kenaikan harga lebih lanjut dalam waktu dekat, sementara konverter yang lain menghentikan kegiatan pengadaan karena harga bergerak lebih tinggi terus menerus. Sebagian besar pembeli telah menunjukkan penolakan yang kuat terhadap tingkat penawaran yang lebih tinggi karena meningkat dengan cepat. Ketika negara itu secara bertahap aktif kembali setelah karantina yang berdampak terhadap ekonominya, beberapa produsen mengambil tindakan untuk melanjutkan kembali aktivitas produksi mereka, bahkan beberapa produsen sudah berjalan dengan kapasitas penuh. Dari sisi pasokan, SSSSMENTS.COM diberitahu bahwa seorang produsen PP Thailand kekurangan alokasi untuk pasar Vietnam.

Ke depannya, sebagian besar pelaku pasar Vietnam mengungkapkan kepada SSESSMENTS.COM bahwa harga lokal dan impor akan tetap stabil hingga menguat di hari-hari mendatang, mengingat kondisi pasar saat ini. Namun, permintaan domestik diproyeksikan menurun lebih lanjut karena negara ini secara bertahap memasuki perlambatan musiman.

Penawaran PP lokal/localized dalam tunai, basis FD (termasuk PPN 10% dalam VND, belum termasuk PPN dalam USD)

AsalProdukTipe TransaksiPenawaran (VND/ton)Ekuivalensi Dalam USD/tonTujuan Pengiriman
Korea SelatanPP Homo RaffiaOffer Given25.000.000973Haiphong
VietnamPP Homo RaffiaOffer Given25.300.000985Ho Chi Minh
VietnamPP Homo RaffiaOffer Given25.200.000981Haiphong
VietnamPP Homo RaffiaOffer Received24.600.000958Ho Chi Minh
VietnamPP Homo RaffiaOffer Received25.080.000-26.000.000976-1.012Haiphong
VietnamPP Homo RaffiaSell Idea26.500.0001.032Haiphong

Penawaran PP impor dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Vietnam

AsalProdukTipe TransaksiPenawaran (USD/ton)
Asia Timur JauhPP Block CopolymerOffer Given980
Anak Benua IndiaPP Homo InjectionOffer Given920-930
Timur TengahPP Homo InjectionBuy Idea890-900
Timur TengahPP Homo InjectionOffer Given920-930
Timur TengahPP Homo InjectionOffer Received930
Asia TenggaraPP Homo InjectionOffer Given1.03
Anak Benua IndiaPP Homo RaffiaOffer Given900*-930
Timur TengahPP Homo RaffiaBuy Idea890-900
Timur TengahPP Homo RaffiaOffer Given920-930
Timur TengahPP Homo RaffiaOffer Received930
Asia TenggaraPP Homo RaffiaOffer Given940*

Tags: Asia Pacific,Freemium,Indonesian,PP,SEA,Vietnam,Weekly

Published on June 17, 2020 4:05 PM (GMT+8)
Last Updated on June 26, 2020 4:26 PM (GMT+8)